Cara Mengatasi Hasil Foto Copy Yang Hitam Pekat

Gangguan mesin fotocopy memang tidak serta merta kerusakannya disebabkan oleh satu komponen saja, melainkan ada banyak sparepart yang mempengaruhi akan bagus dan jeleknya hasil fotocopy yang didapat

Daftar isi [Tampil]
Cara Mengatasi Hasil Foto Copy Yang Hitam Pekat - Pada kesempatan kali ini kami berbagi trik tentang bagaimana Cara Mengatasi Hasil Foto Copy yang Hitam Pekat. Tentu jika mesin fotocopy kita mengalami gangguan seperti ini kita merasa sangat tidak puas dengan hasil fotocopy yang didapat, untuk itu kami ingin berbagi dengan Anda.

Gangguan mesin fotocopy memang tidak serta merta kerusakannya disebabkan oleh satu komponen saja, melainkan ada banyak sparepart yang mempengaruhi akan bagus dan jeleknya hasil fotocopy yang didapat, tuntu jika Anda yang masih baru atau baru terjun didunia mesin fotocopy merasa kebingungan dan panik akan hal ini.

Cara Mengatasi Hasil Foto Copy Yang Hitam Pekat
Cara Mengatasi Hasil Foto Copy Yang Hitam Pekat


Baiklah, berikut ini hal-hal yang menyebabkan hasil fotocopy yang hitam pekat dan cara mengatasinya.

1. Kuras toner/tinta yang ada pada developing sampai bersih dan kinclong, namun toner/tinta jangan dibuang, tapi sisihkan saja dulu, barangkali nanti permasalahannya tidak pada toner. Nah, Jika developing sudah bersih dan kinclong maka tuangkan toner original/baru ke developing tersebut. Setelah itu coba jalankan mesin fotocopy nya, kalau hasilnya masih tetap hitam pekat, berarti pindah cara ke 2.


2. Mungkin permasalahannya pada sensor laser, bisa jadi sudah mati atau rusak. Untuk itu silahkan Anda bongkar plat kaca, baut-baut sensor lensa CCD yang terdapat di plat kaca, coba di setting agak maju mendekati lampu Halogen/Xenon, kemungkinan sudah renggang/kendor dan tak mampu menyerap cahaya lampu karna jaraknya terlalu jauh. Coba jalankan lagi mesin fotocopy Andam biasanya dengan melakukan cara nomor 2 ini masalah akan teratasi, Tetapi jika masalah belum juga terselesaikan berarti pindah cara ke 3.

3. Hasil fotocopy hitam pekat juga bisa disebabkan oleh PCB CCD yang abnormal, ketika suhu mesin fotocopy masih dingin maka PCB CCD masih bekerja sempurna, tetapi ketika suhu mesin fotocopy sudah panas dan sudah dioperasikan berjam-jam hingga menghasilkan ratusan lembar maka PCB CCD tersebut akan semakin panas, nah jika PCB CCD tersebut sudah rusak maka hasil foto copy dipastikan hitam pekat. Jika kasusnya seperti ini maka hal yang dilakukan adalah dengan cara repair atau beli PCB CCD baru.


Demikianlah tips dari kami tentang Cara Mengatasi Hasil Foto Copy Yang Hitam Pekat. Semoga dengan adanya artikel diatas maka masalah yang Anda alami bisa terselesaikan, karena prioritas kami adalah ingin memberikan konten yang benar-benar membantu. Lihat juga tips dan trik lainnya tentang mesin fotocopy di blog/website kami ini. Terima kasih.

0 Response to "Cara Mengatasi Hasil Foto Copy Yang Hitam Pekat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Silakan Subscribe Channel Saya