Cara Mengatasi Hasil Fotocopy Bergaris Putih
Yang saya bahas yaitu mengenai cara memperbaiki hasil fotocopy yang terdapat garis putih memanjang terhadap hasil cetak fotocopy. Nah, jika hasil cetak fotocopy Anda terdapat garis putih memanjang, maka ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan sebagai berikut.......
Daftar isi [Tampil]
Cara Mudah Mengatasi Hasil Fotocopy Bergaris Putih - Jika Anda berkecimpung didunia fotocopy, entah itu Anda sebagai tukang service, atau sebagai operator mesin fotocopy, maka Anda pasti akan menemukan berbagai macam masalah terhadap hasil cetak fotocopy, karena hasil cetak fotocopy itu tidak serta merta selalu bagus, semua ini karena ada banyak spare part yang mempunyai fungsi-fungsi tersendiri.
Jika ada spare part mesin fotocopy yang mengalami gangguan atau kerusakan, maka dipastikan hasil cetak fotocopy menjadi kurang maksimal, seperti halnya yang akan saya bahas ini, yaitu mengenai cara memperbaiki hasil fotocopy yang terdapat garis putih memanjang terhadap hasil cetak fotocopy.
Jika kita berkecimpung didunia mesin fotocopy, maka ada baiknya kita mengerti hal-hal apa saja yang perlu dilakukan ketika mesin fotocopy atau hasil fotocopy mengalami masalah, maksudnya adalah agar kita tidak selalu memanggil teknisi, karena untuk memanggil teknisi pasti kita siap-siap untuk mengeluarkan uang, jika kita bisa memperbaiki mesin fotocopy sendiri, sudah dipastikan kita akan sedikit berhemat.
Cara Mudah Memperbaiki Hasil Fotocopy Bergaris Putih |
Nah, jika hasil cetak fotocopy Anda terdapat garis putih memanjang, maka ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan sebagai berikut:
Cara Mengatasi Hasil Fotocopy Bergaris Putih
1. Cek pada bagian Primary Corona atau Roll Charger. Yang perlu dilakukan adalah dengan membersihkannya menggunakan kain lembut yang bersih dan menggunakan SanPoly atau Brasso. Setelah bersih coba tes hasil fotocopy Anda, jika hasilnya masih terdapat garis putih memanjang, coba lakukan langkah ke 2.
2. Cek pada Transfer Corona atau Roll Transfer. Yang perlu dilakukan adalah dengan membersihkannya seperti nomor 1, yaitu membersihkannya menggunakan kain lembut bersih dan memakai SanPoly atau Brasso. Setelah bersih coba tes kembali hasil fotocopy Anda, jika hasilnya masih saja ada garis putih yang memanjang, coba lakukan langkah ke 3.
3. Cek pada tempat tampung tinta/toner atau Developer/Delevoping di roll magnit nya untuk memeriksa apakah masih ada tintanya atau malah tidak ada tintanya. Jika sudah melakukan langkah nomor 1 dan 2 tetapi hasil fotocopy masih terdapat garis panjang berarti mesin fotocopy Anda mengalami masalah yang cukup serius dan tentunya membutuhkan tenaga ahli yang lebih berpengalaman di bidangnya. Mau tidak mau Anda harus memanggil teknisi langganan Anda, karena jika Anda paksakan tentu mesin fotocopy Anda akan bertambah rusak.
Demikianlah postingan tentang Cara Mudah Mengatasi Hasil Fotocopy Bergaris Putih Horizontal. Blog ini adalah blog yang mencoba untuk membantu Anda dalam pengoperasian mesin fotocopy dan juga membantu Anda jika mesin fotocopy Anda mengalami kerusakan-kerusakan, namun jika mesin fotocopy Anda tidak bisa diselesaikan dengan tulisan kami, maka kami mohon maaf. Terima kasih.
Baca juga:
0 Response to "Cara Mengatasi Hasil Fotocopy Bergaris Putih"
Post a Comment